Jejamo.com – Acer memperkenalkan ponsel Android terbarunya, Liquid Zest Plus. Presiden Grup Bisnis Smartphone Acer, ST Liew menjelaskan, keunggulan ponsel Android Acer terbaru ini ada di bagian kamera dan baterai.
“Liquid Zest Plus hadir dengan baterai 5.000 mAh yang kali ini bisa bertahan lebih lama, sekitar satu setengah hari,” kata Liew.
Dari sisi kamera, Liquid Zest Plus mengusung teknologi Tri Focus membuat smartphone ini diklaim sebagai ponsel dengan performa kamera unggul.
Tri Focus terdiri atas tiga teknologi, yaitu Laser Focus, Phase Detection, dan Contrast Focus Mechanism yang membuat kamera ponsel bisa mengunci fokus dengan cepat.
Sebagaimana diberitakan di laman kompas.com, kamera utama Liquid Zest Plus mengusung sensor resolusi 13 megapiksel, sementara kamera depan 5 megapiksel.
Zest Plus dibekali Acer dengan chip MediaTek MT6735 dan Cortex A53 quad-core 1,3 GHz, chip grafis Mali T720, RAM 2 GB, dan memori internal sebesar 16 GB. Ponsel ini dibanderol kurang lebih 250 dollar AS (sekitar Rp 3,3 juta).
Belum diketahui kapan Liquid Zest Plus akan dijual Acer ke pasar internasional, termasuk Indonesia.(*)