Jejamo.com, Bandar Lampung – Pemerintah Provinsi Lampung akan menggelar sejumlah acara guna merayakan HUT Proklamasi Indonesia ke-71 tahun 2016. Diantaranya, Upacara Bendera Merah Putih di Lapangan Kopri kantor Gubernur Lampung, Rapat Paripurna Istimewa HUT Proklamasi Kemerdekaan di Ruang Rapat Paripurna DPRD Provinsi Lampung.
“Selain itu akan ada pemberian remisi, sejumlah perlombaan 17 Agustus yang di ikuti seluruh karyawan karyawati lingkungan pemerintah serta bhakti sosial,” ujar Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Provinsi Lampung Sumarju Saeni, Kamis, 4/8/2016.
Sumarju juga menambahkan, Pemprov Lampung juga akan mengadakan malam Pesta Rakyat yang akan dimeriahkan grub band ibukota Slank pada Jumat Tanggal 19 Agustus 2016 nanti. Sementra lokasi pesta rakyat akan mengambil tempat di Lapangan Enggal Bandar Lampung.
Rangkaian kegiatan pada 17 Agustus kali ini dengan diberi tema, “Dengan Semangat HUT Proklamasi RI 17 Agustus 2016, Ayo Kkita Sukseskan Gerakan Nasional Indonesia Kerja nyata,” (*)
Laporan Widyaningrum, wartawan Jejamo.com