Jejamo.com, Tulang Bawang Barat – Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Tulang Bawang Barat Umar Ahmad- Fauzi Hasan, berjanji akan memenuhi visi dan misi yang disampaikan saat Pilkada 2017 lalu. Namun, ia mengaku juga perlu dukungan dari seluruh unsur dan komponen masyarakat.
Hal itu dikatakan Bupati Umar Ahmad dalam sambutan pada acara Rapat Paripurna Istimewa DPRD Tulang Bawang Barat dalam rangka penyampaian pidato sambutan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tulang Bawang Barat masa Jabatan 2017-2022, Selasa, 23/05/2017.
Umar Ahmad mengatakan, tugas dan tanggung jawab yang harus dilaksanakan dalam kurun waktu lima tahun ke depan adalah mewujudkan Kabupaten Tulang Bawang Barat yang maju, sejahtera, dan berdaya saing, sebagaimana visi yang kami sampaikan dalam pelaksanaan Pilkada 2017.
“Tugas dan tanggung jawab melaksanakan visi dan misi bukanlah hal yang ringan. Untuk itu, melalui kesempatan yang baik ini, kami tetap mengharapkan dukungan, partisipasi, bantuan, saran, dan kritik membangun dari seluruh unsur dan komponen yang ada di daerah ini, dan juga yang lebih utama adalah kami memohon doa agar selalu diberi kesehatan dan kekuatan sehingga kami dapat menjalankan amanah yang telah dipercayakan di pundak kami,” ujar Umar Ahmad.
Usai Paripurna, acara dilanjutkan dengan pisah sambut Penjabat Bupati Tulang Bawang Barat Adeham, yang dilaksanakan di lapangan upacara sekretariat Pemkab Tulang Bawang Barat. Pada acara pisah sambut dilaksanakan juga serah terima jabatan ketua dan wakil ketua TP-PKK Kabupaten Tulang Bawang Barat dari Ibu Ferina Adeham kepada Ibu Kornelia Umar Ahmad.
Dalam sambutannya, Adeham, mengucapkan selamat kepada, serta menyatakan memiliki harapan serta keyakinan yang sama dengan masyarakat setempat, bahwa di bawah kepemimpinan Umar Ahmad dan Fauzi Hasan, Kabupaten Tulang Bawang Barat nantinya akan meraih kemajuan yang makin pesat.
“Mari kita sama-sama berdoa kiranya Allah SWT akan senantiasa memberikan kekuatan kepada Umar Ahmad dan Fauzi Hasan untuk memimpin daerah ini hingga akhir masa pengabdian, dan segala sumbangsih yang diberikannya akan senantiasa berbuah manfaat yang dikenang oleh masyarakat, serta dicatat sebagai amal ibadah yang diridhoi oleh Allah SWT.
Adeham menambahkan, Melalui kesempatan tersebut, menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat dan semua pihak yang telah telah mendukung serta mensukseskan tugas-tugas yang di emban sebagaimana yang diperintahkan oleh Gubernur, antara lain tentang penyelenggaraan pemilihan bupati dan wakil bupati Tulang Bawang Barat.(*)
Laporan Buhairi Aidi dan Mukaddam, Wartawan Jejamo.com