Senin, Desember 16, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Aep Saripudin Sebut Eva Dwiana Lebih Sering Sosialisasi

Aep Saripudin. | Anisa Rulia

Jejamo.com, Bandar Lampung – Ketua DPD PKS Bandar Lampung Aep Saripudin menilai, di antara 4 bakal calon wali kota Bandar Lampung yang mengikuti uji kelayakan dan kepatutan di DPW PKS Lampung, Eva Dwiana adalah yang paling sering turun ke masyarakat.

Sedangkan tiga kandidat lain, Wakil Wali Kota Bandar Lampung Yusuf Kohar, Ketua MPW Pemuda Pancasila Lampung Rycko Menoza, dan Rektor Darmajaya Firmansyah belum begitu banyak turun ke masyarakat.

Meski begitu, Aep menilai, keempat orang ini mempunyai pengetahuan memadai terhadap kota ini.

“Visi dan misinya lumayan baik. Mereka cukup mengusai isu-isu di Bandar Lampung,” kata dia kepada jejamo.com Sabtu malam lalu di DPW PKS Lampungm

Kata Aep, sekarang tinggal menunggu nama rekomendasi DPP.

“Tunggu saja yang keluar namanya siapa,” kata dia.

Sebelumnya, PKS sudah mengadakan uji kelayakan dan kepatutan kepada bakal calon di 8 kabupaten kota yang akan pilkada serentak 23 September tahun ini. [Anisa Rulia]

Populer Minggu Ini