Rabu, Desember 18, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Akhmadi Sumaryanto Minta Gubernur Lampung Segera Perbaiki Jembatan Menuju Teluk Kiluan

Anggota Komisi II  Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lampung Akhmadi Sumaryanto | ist
Anggota Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lampung Akhmadi Sumaryanto | ist

Jejamo.com, Bandar Lampung – Anggota Komisi II  Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lampung Akhmadi Sumaryanto mendesak agar Gubernur Lampung dapat segera meninjau dan melakukan perbaikan untuk lokasi jembatan menuju teluk kiluan di Desa Kiluan Negeri, Kecamatan Kelumbayan, Kabupaten Tanggamus, yang putus akibat dihantam banjir bandang pada Jumat pagi, 1/4/2016.

Akhmadi Sumaryanto mengatakan, jembatan tersebut merupakan akses utama menuju teluk kiluan yang merupakan daerah yang sangat strategis dalam menarik minat wisatawan lokal maupun mancanegara guna mendongkrak perekonomian masyarakat setempat.

“Gubernur Lampung harus segera mengambil langkah cepat untuk perbaikan jembatan ini. Apalagi ini puncak musim hujan bergeser dari biasanya. Gubernur harus segera memerintahkan BNPB agar bersiaga untuk menanggulangi hal yang tidak diinginkan,” ujar Akhmadi saat diwawancarai Jejamo.com melalui sambungan telepon, Jumat malam, 1/4/2016.

Ia berharap, pemerintah provinsi dapat memberi perhatian lebih kepada masyarakat sendiri (Bumi Ruwa Jurai) dan juga harus selalu siaga untuk menghadapi bencana untuk daerah yang rawan banjir.

“Sekarang kan lagi puncaknya musim penghujan, rumah warga yang dekat dengan aliran sungai, perbukitan dan daerah Pesisir diperkirakan rawan banjir. Dinsos juga harus dipersiapkan guna penanganan  masyarakat yang terkena banjir, seperti membuat dapur umum agar para korban dapat mempunyai stok makanan,” tandasnya.(*)

Laporan Arif Wiryatama, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini