Tempat wisata keluarga biasanya hanya ramai pada masa liburan saja. Namun tidak begitu hal nya dengan Jogja bay. Wisata air Jogja Bay merupakan wisata air dengan mengusung tema bajak laut yang pertama kali ada di Indonesia. Wisata ini sangat sesuai untuk dikunjungi oleh siapapun dengan berbagai usia. Wahana air yang ada di Jogja bay membuat pengunjung merasakan keceriaan karena wahana yang ditawarkannya.
Hal ini dibuktikan dengan terus bertambahnya pengunjung yang tak hanya berkunjung di hari libur namun juga pada hari biasa. Hal ini tentu saja karena jogja bay menawarkan wahana wisata air yang berbeda dengan yang lain. Pengunjung pun berdatangan tak hanya dari kota Jogja namun dari berbagai daerah hingga dari Sumatera.
Inilah beberapa alasan kenapa Jogja Bay menjadi incaran dan tujuan kebanyakan orang membawa keluarganya menghabiskan masa liburannya di tempat ini:
- Wahana di musim liburan
Trik dalam membuat tempat wisata ini selalu menjadi pilihan berlibur yang diterapkan oleh management wisata Jogja Bay ini sangat unik. Yaitu mereka menambah wahana Volcano Coaster. Wahana tersebut adalah wahana yang ditambahkan untuk dimainkan anak dalam masa liburan panjang. Antisipasi ini dilakukan agar pengunjung memiliki wahana baru sebagai wisata liburan ke Jogja Bay. Pengunjung dapat mencoba Bubble foam party disini. Dimana pada wahana ini terdapat mesin canggih yang dapat menghasilkan gelembung busa yang sangat mirip dengan salju yang berjatuhan. Juga terdapat sebuah wahana bernama Holiday fest, dimana Anda dan keluarga dapat menikmati berbagai permainan seru.
- Tema yang ditawarkan
Dengan berwisata liburan di Jogja Bay, maka Anda akan merasakan keunikan tersendiri. Dimana tema yang ditawarkan oleh pengelola tempat wisata ini terbilang baru pertama kali dijumpai di Indonesia. Ya, Jogja Bay mengusung tema bajak laut. Tema ini memang sesuai dengan karakter wahana yang ada. Berbagai wahana menegangkan dan memacu adrenaline Anda, sesuai dengan karakter bajak laut yang memang menegangkan bagi siapa saja yang bertemu dengannya. Namun wahana bajak laut di Jogja Bay benar-benar menawarkan Anda dan keluarga keceriaan yang luar biasa. Dengan wahana yang ada, Anda akan merasakan semuanya sekaligus, mulai dari kebahagiaan, keceriaan, ketegangan dari tantangan yang memang sayang untuk dilewatkan.
- Nuansa laut yang mirip sebenarnya
Kolam-kolam yang ada di Jogja Bay memang dirancang dengan ombak-ombak yang hanya akan Anda rasakan disini. Inilah keunggulan tempat wisata ini dibanding yang lain. Dengan perbedaan 9 jenis ombak hingga dengan kolam yang memiliki gelombang paling besar dari seluruh wahana air di Indonesia. Semua ini didesain selain sebagai hiburan yang menegangkan, juga sebagai wisata edukasi bagi pengunjung dengan mengedukasi bagaimana menghadapi ketegangan jika tsunami terjadi. Tentu ketegangan yang akan Anda rasakan akan sangat membuat Anda ketakutan, meski semua desain yang telah dibuat berdasarkan standar yang seharusnya serta jaminan keselamatan yang tinggi akan keselamatan pengunjung oleh pengelola.
- Kuliner yang memuaskan
Setelah puas bermain wahana air yang menegangkan, tentu saja Anda dan keluarga akan merasakan lapar dan ingin mencoba berbagai kuliner khas Jogja. Nah, terdapat juga beberapa tempat makan yang pasti tak akan mengecewakan Anda disini. Dengan suasana yang nyaman ditambah dengan menu-menu yang memang mencerminkan kekhasan Jogja, didampingi nuansa lingkungan akan membuat Anda betah berlama-lama menikmati hidangan sesuai selera. Tak jauh dari lokasi kuliner ini, ada juga tempat berbelanja beberapa souvenir khas Jogja, terutama souvenir dengan logo atau tulisan Jogja Bay yang dapat menjadi oleh-oleh yang unik, cantik dan menyenangkan bagi siapa yang menerima oleh-oleh tersebut. Tentu saja kerabat dan sahabat Anda akan merasa senang dengan oleh-oleh khas Jogja ini.
Jadi, jangan ragu untuk menikmati berbagai keseruan di Jogja Bay. Dijamin setelah menikmati seluruh wahana yang tersedia maka Anda akan menginginkan untuk kembali merasakan keseruan yang dihadirkan di tempat wisata ini.