Minggu, November 10, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Angin Kencang, Dua Pemotor Tertimpa Pohon Tumbang di Panjang Bandar Lampung

Pengedara sepeda motor yang menjadi korban pohon tumbang yaitu Jalan Sumatera Pelabuhan Panjang, Bandar Lampung, Minggu, 6/3/2016. | Andi/Jejamo.com
Pengedara sepeda motor yang menjadi korban pohon tumbang yaitu Jalan Sumatera Pelabuhan Panjang, Bandar Lampung, Minggu, 6/3/2016. | Andi/Jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung – Pohon tumbang kembali terjadi lagi di Jalan Sumatera Pelabuhan Panjang, Bandar Lampung, Minggu, 6/3/2016, dan menimpa pengendara sepeda motor yang sedang melintas.

Pengedara tersebut yakni Mus (18) dan Dian (40), warga Kampung Sukajadi, Kelurahan Pidada, Panjang Bandar Lampung. Motor dikendarai oleh Mus berbocengan dengan Dian.

Akibat insiden ini, Dian mengalami pendarahan di bagian hidung, memar di bagian kepala belakang dan trauma. Sedangkan Mus mengalami luka lecet di lengan kiri dan bagian kaki kiri.

Mus (18) menjelaskan, ia bersama rekannya Dian baru saja menemui kerabatnya di area Pelabuhan Panjang. Pada saat melintas di tempat kejadian, keadaan angin cukup kencang tiba-tiba cabang dari pohon patah.

“Pohon itu langsung menimpa kami, saya hanya luka lecet-lecet, sedangkan teman saya mengalami luka di bagian kepala dan hidung. Motor kami yang tertimpa rusak cukup parah,” jelasnya kepada jejamo.com.

Dugaan sementara penyebab pohon tumbang ialah dikarenakan, cabang atau ranting pohon tersebut sudah rapuh. “Kemungkinan pohon itu sudah rapuh dan ditambah saat itu angin cukup kencang,” imbuh dia.

Melihat kejadian tersebut, warga yang melintas berusaha menolong kedua korban dan kemudian, selanjutnya melaporkan kejadian ini kepada aparat Pelabuhan Panjang yang kebetulan sedang melaksanakan tugas pengamanan disekitar Pelabuhan.

“Kami dibantu warga dan aparat Pelabuhan yang sedang melintas, dan kemudian, kami dibawa ke klinik kosasi di Jalan Yos Sudarso Panjang,” ungkapnya. (*)

Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini