Jumat, November 8, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Asosiasi Dosen Hukum Tata Negara dan Hukum Administrasi Negara Lampung Safari ke UBL

Asosiasi dosen hukum tata negara dan administrasi negara safari ke UBL. | Dokumentasi

Jejamo.com, Bandar Lampung – Asosiasi Pengajar Hukum Tata Negara dan Hukum Administrasi Negara (APHTN-HAN) Provinsi Lampung kembali melaksanakan safari Perguruan Tinggi APHTN-HAN.

Kali ini bertempat di Fakultas Hukum Universitas Bandar Lampung (UBL). Rombongan disambut dengan Dekan FH UBL Erlina, 14 Februari lalu.

Safari yang diadakan ini adalah agenda kunjungan kedua pengurus APHTN-HAN Provinsi Lampung yang sebelumnya telah dilaksanakan kegiatan serupa di Fakultas Syari’ah, UIN Raden Intan beberapa bulan yang lalu.

Safari kali ini selain menjalin silaturahmi antarpengajar HTN dan HAN se-Lampung juga disisipkan agenda pembentukan kepanitiaan pelantikan kepengurusan Lampung yang rencananya pelantikan akan dilantik langsung oleh Ketua APHTN-HAN Pusat Prof. Dr. Moh Mahfud MD yang saat ini juga sebagai Menkopolhukam.

Ini disampaikan Ketua APHTN-HAN Provinsi Lampung Rudy saat pelaksanaan safari.

Pada kesempatan yang sama diterangkan juga oleh Rifandy Ritonga selaku sekretaris APHTN-HAN Lampung, bahwa pelantikan akan dikemas dengan seminar nasional dengan mengangkat isu ketatanegaraan di tingkat nasional dan kokal.

Harapannya setelah dilantiknya kepengurusan APHTN-HAN Lampung, ahli-ahli hukum tata negara dan hukum administrasi negara di Provinsi Lampung akan semakin banyak menyumbangkan khazanah keilmuan.

Selain itu, peningkatan pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi dan berkembang melalui wadah asosiasi keilmuan ini. Demikian rilis yang diterima jejamo.com. []

Populer Minggu Ini