Jejamo.com – Anda tentu tidak asing dengan Ayam Hainan. Ya, masakan ini menyerupai ayam pop asal Minang.
Ayam Hainan merupakan kuliner olahan ayam paling populer di Asia Tenggara, terutama Singapura dan Malaysia. Nama masakan ini merujuk pada tempat asalnya yaitu Pulau Hainan, China yang penduduknya didominasi oleh suku Li.
Bangsa Tiongkok menyukai kekayaan cita rasa dalam menyajikan masakan. Ini menjadi aturan dasar bagi suku Li dalam membuat sajian, khususnya ayam hainan. Tak heran jika Anda kerap melihat menu ini didampingi tiga sajian tambahan dalam satu paket. Sebab, di tempat asalnya, ayam hainan dilengkapi oleh sup, acar dan nasi lemak.
Banyak variasi ayam hainan. Biasanya ragam pengolahan dan penyajian mengikuti penerimaan masyarakat lokal terhadap rasa masakan ini. Melayu Malaysia misalnya, mereka lebih menyukai sajian ayam hainan dilengkapi sambal. Sama halnya dengan Indonesia, terutama daerah Lampung.
Selera kuliner orang Lampung tak jauh berbeda dengan kebanyakan suku lain di Indonesia. Tanpa sambal di mana letak nikmatnya masakan? Setiap sajian wajib menyertakan sambal, begitu yang digariskan leluhur kita.
Payew lamen gehenou.. (baik kalau begitu), kali ini tim dapur Jejamo.com menyajikan variasi Ayam Hainan, lengkap dengan sambal untuk Anda. Berikut resep serta cara membuatnya:
Sediakan bumbu dan bahan berikut:
1 ekor ayam kampung, gunakan yang muda, terutama memiliki warna kaki kuning.
5 sdm minyak wijen
2 sdm kecap asin
1/3 sd teh lada bubuk (merica)
2 jahe sebesar ibu jari
Sebaiknya gunakan jahe kebo, jahe jenis ini memiliki ukuran besar dengan karakter rasa yang tidak begitu pedas dan dominan segar
6 siung bawang putih
1 bawang bombai
Garam secukupnya
2 tangkai daun bawang ukuran sedang
margarin setengah sendok makan
1,5 liter air
300 gram beras
Bahan acar :
8 siung bawang merah
satu buah mentimun ukuran besar
3 tetes asam cuka
sedikit garam
Bahan sambal:
5 buah cabai merah besar
1 ruas jahe
1 sd teh saus tiram
1 siung bawang putih
jeruk nipis
Cara pengolahan:
Membuat acar:
Untuk memaksimalkan waktu, sebaiknya proses memasak dimulai dengan membuat acar.
Belah mentimun menjadi dua bagian, keruk dan buang bijinya. Iris memanjang lalu potong kecil. Iris tebal bawang merah. Campur potongan bawang merah dan mentimun dalam toples kecil, siram cuka lalu bubuhi sedikit garam, aduk rata dan tutup rapat.
Memasak bahan utama:
Potong ayam menjadi 4 bagian, atau sesuai selera, kemudian tusuk-tusuk dengan ujung garpu atau pisau. Rebus dengan 1,5 liter air, masukan bawang putih dan jahe yang telah digeprak dan dicacah kasar. Tambahkan merica, kecap asin, dan 3 sendok makan minyak wijen. Cacah kasar daun bawang dan bawang bombai, lalu masukan dalam rebusan.
Masak ayam hingga 45 menit dengan api sedang. Angkat dan sisihkan bagian ayam yang terdiri dari dada serta paha. Tinggalkan bagian ayam yang terdiri dari leher, kepala dan kaki di dalam kaldu. Masak kembali dengan api kecil sampai air kaldu menyusut menjadi 800-900ml.
Lumuri bagian dada dan paha ayam yang telah disisihkan tadi dengan 2 sendok makan minyak wijen. Kemudian letakkan di piring saji.
Saring kaldu, pisahkan ampas bumbu dan sisa ayam. Pada tahap ini anda dapat mencicip air kaldu. Tambahkan sedikit garam jika dirasa kurang asin dan bubuhkan sedikit gula jika kurang gurih, hindari penggunaan kaldu kemasan. Pisah air kaldu menjadi dua bagian.
Mengolah nasi:
Gunakan sebagian kaldu untuk memasak nasi. Masukan nasi ke dalam kaldu. Masak hingga air menyusut, kemudian kukus. Angkat nasi lalu masukan ke dalam mangkuk yang telah dilumuri sedikit margarin, padatkan untuk dicetak, keluarkan dan taruh di atas piring saji. Taburi dengan sedikit daun ketumbar atau bawang goreng.
Memasak sup:
Rebus sebagian air kaldu yang tersisa dengan api kecil, masukan potongan wortel, matikan api jika wortel telah matang. Tuang ke dalam mangkuk sup dan taburi daun bawang.
Membuat sambal:
Rebus cabai merah, jika telah lunak angkat dan giling halus. Proses merebus cabai untuk menghilangkan aroma langu. Geprak dan iris tipis jahe, geprak dan cincang kasar bawang putih lalu sisihkan.
Masukan setengah sendok makan margarin ke dalam wajan panas. Jika margarin telah meleleh dan wajan berasap maka segera masukan irisan jahe dan bawang putih. Aduk sebentar dan matikan api kompor. Masukan gilingan cabai rebus ke dalam kuali dan aduk kembali. Tuang sambal ke dalam mangkuk, siram saus tiram bersama sedikit perasan jeruk nipis lalu aduk rata. Terakhir tuangkan 2 sendok makan kuah sup kedalam sambal.
Cara penyajian:
Ambil ayam di atas piring saji, taruh bersama nasi lemak, bubuhi acar, sajikan bersama sup dan sambal.
Nah, pembaca Jejamo.com, Nasi ayam hainan siap dinikmati. Berminat mencoba?