Senin, Desember 16, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Bachtiar Basri Serahkan Putusan Soal PAN Lampung ke Ketua Umum Zulkifli Hasan

Ketua Harian DPW PAN Lampung Saad Sobari. | Ist
Ketua Harian DPW PAN Lampung Saad Sobari. | Ist

Jejamo.com, Bandar Lampung – Bachtiar Basri menyerahkan sepenuhnya kebijakan terkait permasalahan dalam tubuh DPW PAN Lampung kepada Ketua Umum DPP Zulkifli Hasan.

Kata Bachtiar, DPP juga akan segera mengambil langkah strategis untuk menuntaskan polemik yang ada di Lampung demi menjamin soliditas kader.

Demikian dikemukakan Ketua Harian DPW PAN Lampung Saad Sobari kepada jejamo.com, Selasa malam, 26/9/2017.

Saad mengatakan, Bachtiar Basri dan Zulkifli Hasan hari ini sudah bertemu di Jakarta. Lanjut Saad, persoalan DPW PAN Lampung selesai.

Sebelumnya, lewat Muswilub, Zainudin Hasan terpilih sebagai ketua DPW PAN Lampung. Ia menggantikan Bachtiar Basri yang juga Wakil Gubernur Lampung itu.(*)

Laporan Adian Saputra

Populer Minggu Ini