Senin, November 11, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Bandar Lampung Kebanjiran, Puluhan Rumah di Gang Kenanga Jagabaya II Terendam

Puluhan rumah warga di Gang Kenanga, Jagabaya II, Kecamatan Way Halim, Bandar Lampung, terendam banjir, Minggu, 16/4/2017. | Andi Apriyadi/Jejamo.com
Puluhan rumah warga di Gang Kenanga, Jagabaya II, Kecamatan Way Halim, Bandar Lampung, terendam banjir, Minggu, 16/4/2017. | Andi Apriyadi/Jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung – Selain Jalan Abimanyu, Gang Sirih, Kelurahan Jagabaya I, banjir juga merendam puluhan rumah di Gang Kenanga, Kelurahan Jagabaya II, Kecamatan Way Halim Bandar Lampung, yang ketinggiannya mencapai 1 meter.

Berdasarkan pantauan Jejamo.com, terlihat sejumlah warga yang rumah terendam banjir sedang membersihkan sisa banjir berupa lumpur. Dan terlihat juga beberapa anak sedang asik bermain di area banjir.

Parlan (54) yang kediamannya terendam banjir mengatakan, daerah tempat tinggalnya tersebut sudah sering terendam banjir jika hujan turun dengan durasi cukup lama atau sebentar.

“Air sungai ini naik karena kiriman wilayah Kemiling dan Kaliawi. Walaupun hujan hanya sebentar, pasti di sini banjir,” ujarnya kepada jejamo.com saat ditemui di lokasi.

Diberitakan sebelumnya, banjir merendam puluhan rumah di Jalan Abimanyu Gang Sirih Jagabaya.(*)

Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini