Kamis, Desember 19, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Baru 3 Tahun, Bocah Ini Sudah Memiliki Perut Six Pack

Dash Meagher. | Ist.
Dash Meagher. | Ist.

Jejamo.com – Baru berusia tiga tahun, tapi Dash Meagher sudah memiliki lengan yang berotot dan perut six pack. Kegemarannya melakukan berbagai macam olahraga membuat Dash bertubuh atletis. Ibunya sendiri mengaku terkejut pertama kali melihat perubahan tubuh pada buah hatinya itu.

“Pertama kali mengetahui Dash mulai berperut six pack, sekitar enam bulan lalu ketika mengganti popoknya. Tentu saja dia masih terlalu kecil untuk menyadari bentuk tubuhnya, tapi dia memang sudah berotot dan menyukai olahraga,” jelas Ursula, ibu Dash, dilansir detik.com.

Orang tua Dash memang menyukai olahraga dan rutin beraktivitas fisik misalnya berlari. Namun keduanya bukanlah penggemar fanatik fitnes. Menurut Ursula, tubuh berotot yang dimiliki Dash semata-mata karena ia sangat menyukai aktivitas luar ruangan.

Ursula menuturkan bahwa Dash bermain di luar setiap haru, saat hujan maupun terang. Sejak Dash bayi, Ia memang sudah sering olahraga lari sambil membawa Dash dalam kereta dorong. “Begitu usianya dua tahun aku mengajaknya ikut jogging ringan. Dan ia berhasil lari sejauh 4 km!” seru Ursula.

Berlari, melompat, bergelantungan di trapeze, push-up hingga angkat dumbbell merupakan beberapa kegiatan yang dilakukan Dash saat bermain di luar. Melompat di trampolin pun menjadi aktivitas favoritnya. Jika sudah asyik bermain trampolin, Dash bisa menghabiskan waktu lebih dari dua jams sehari.

“Kekuatsan dan fisiknya yang luar biasa didapat karena dia selalu aktif. Baru-baru ini dia mengangkat sekop besar yang aku sendiri susah payah mengambilnya dan mulai menyodok kotoran! Itu menakjubkan!” tuturnya lagi.(*)

 

Populer Minggu Ini