Senin, Desember 16, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Baru 5 Bulan Diperbaiki, Jalan di Pasar Gintung Sudah Rusak

Becek, berlumpur dan bau tak sedap. Begitulah gambaran kondisi Pasar Gintung Bandar Lampung saat hujan tiba. Foto dibidik Rabu 25/11/2015. | Widya/Jejamo.com
Becek, berlumpur dan bau tak sedap, begitulah gambaran kondisi Pasar Gintung Bandar Lampung saat hujan tiba. Foto dibidik Rabu 25/11/2015. | Widya/Jejamo.com

Berita Bandar Lampung, Jejamo.com – Baru lima bulan diperbaiki, jalan di Pasar Gintung Bandar Lampung sudah rusak kembali. Selain membuat pedagang dan pengendara tidak nyaman, kerusakan jalan semakin menambah kesan kumuh pasar tersebut.

Dari pantauan Jejamo.com di lokasi pasar, Rabu 25/11/2015 menunjukan, kerusakan jalan disertai musim hujan membuat jalanan menjadi becek dan berlumpur. Drainase tersumbat dan sampah juga menyebabkan aroma tak sedap di area pasar tersebut.

Imron, tukang parkir di pasar tersebut mengatakan, jalan di Pasar Gintung sudah pernah diperbaiki Wali Kota Bandar Lampung Herman HN baru menjabat.

“Kemudian jalan rusak dan diperbaiki sekitar lima bulan yang lalu. Namun sekarang sudah rusak lagi. Kemungkinan disebabkan tidak ada drainase. Air menggenangi jalan, sehingga cepat rusak,” kata Imron.

Untuk menciptakan kenyamanan bagi pedagang dan pengunjung, dia berharap kondisi tersebut segera diperbaiki. Selain itu dia juga mengajak pedagang untuk meningkatkan kesadarannya dengan tidak membuang sampah dan senantiasa menjaga kebersihan pasar.

“Pasar tradisional kalau tidak dijaga atau dirawat, maka akan kalah dengan pasar modern. Ini menjadi tugas kita bersama, untuk senantiasa merawat pasar,” ungkapnya.(*)
Laporan Widyaningrum Jejamo.com wartawan Jejamo.com, Portal Berita Lampung Terbaru Terpercaya.

Populer Minggu Ini