Jejamo.com, Bandar Lampung – Sebanyak 15 orang pegawai Hotel Sahid, Bandar Lampung, melakukan aksi demo di halaman hotel di Jalan Yos Sudarso, Bandar Lampung, menuntut pembayaran gaji dan uang bonus yang belum dibayar, Selasa, 5/7/2016.
Menurut Alex, koordinator aksi, tuntutan para pegawai tersebut meminta kepada menejemen Hotel Sahid untuk memberikan gaji satu bulan dan uang servis tamu atau bonus selama lima bulan yang belum dibayar.
Menurutnya, pihak hotel beralasan belum bisa membayar gaji dan bonus kepada 70 orang pegawai hotel, dikarenakan ivent belum ada yang bayar.“Itu bukan urusan kami, apalagi mau lebaran semua orang butuh uang. Kami berharap pihak hotel membayar segera mungkin, kalau untuk THR kami sudah menerimanya,” urainya.
Ia menambahkan, para pegawai yang bekerja di Hotel Sahid merintih karena kondisi tersebut. Namun dalam aksi ini hanya 15 pegawai yang ikut serta.
“Pihak hotel juga sempat mengancam kami jika melakukan demo akan di putus kontrak kerjanya. Tapi kami tidak takut asal kebutuhan kami terpenuhi, gaji kami kerja disini 1,9 juta lumayan uang segitu untuk lebaran,”
Lebih lanjut menurut Alex, pihak Hotel Sahid berjanji akan membayar gaji serta bonus para pegawai pada tanggal 11 juli 2016. “Percuma kalau tanggal itu, kami butuhnya sekarang karena untuk lebaran,” tandasnya.(*)
Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com