Rabu, November 6, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Berkah Lebaran! Jasa Sewa Ban di Wisata Pantai Muara Indah Kota Agung Banjir Rezeki

Objek wisata Muara Indah Kota Agung ramai pengjung pada Rabu, 26/4/2023. | Zairi/Jejamo.com 

Jejamo.com, Tanggamus – Sejumlah tempat wisata menjadi tujuan favorit untuk mengabiskan waktu libur Lebaran setiap tahunnya. Salah satunya adalah wisata alam pantai. Maka tidak heran jika penyedia jasa penyewaan ban untuk mandi di pantai, juga wahana mainan anak-anak lainnya, laris manis.

Seperti penyedia jasa sewa mobil-mobilan dan ban di tempat wisata Muara Indah Kota Agung yang kebanjiran berkah Lebaran 1444 Hijriah. Pantai tersebut dipenuhi anak-anak yang bermain mobil dan berenang di pantai mengunakan ban.

Wito, penyedia jasa mobil-mobilan mengatakan, selama libur Lebaran ini ia dan kawan-kawannya bisa menghasilkan pundi rupiah yang lumayan. “Saya punya 5 unit mobil-mobilan dengan biaya sewa Rp10 ribu per 10 menit,” katanya, Rabu, 26/4/2023.

Hal senada juga diungkapkan, Herman, salah satu penyedia jasa sewa ban. Dalam sehari di musim libur ini ia bisa mengumpulkan uang sebanyak Rp500 ribu lebih dengan 20 ban bekas dengan berbagai ukuran miliknya. “Satu kali sewa Rp10 ribu, tidak ada batasan waktu atau sepuasnya, satu ban bisa disewa dua kali dalam sehari,” ujar Herman.

Sementara, Rudi, petugas penjaga tiket masuk kawasan wisata dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Tanggamus mengatakan untuk tiket masuk pengunjung ditarik Rp5 ribu per orang dewasa dan anak-anak tidak dikenakan biaya masuk. Hasil penjualan tiket nantinya akan disetor ke Dinas Pariwisata dan Kebudayaan sesuai jumlah tiket yang terjual.

“Puncak ramainya pengunjung pada H+2 dan H+3 Lebaran. Hari ini pukul 11:00 WIB tiket terjual 200 lembar. Selain pintu masuk khusus resmi, di sini ada banyak pintu masuk yang bisa digunakan pengunjung,” ungkap Rudi.

Bersamaan, Odo Rizal, koordinator parkir tempat wisata Muara Indah mengatakan, liburan Idul Fitri tahun ini pengunjung meningkat 200 persen dari hari biasa. Namun demikian khusus untuk tarif parkir tidak ada kenaikan alias normal.

“Untuk parkir mobil sebesar Rp5 ribu dan motor Rp2 ribu, artinya tidak ada tarif khusus yang dikenakan,” jelasnya

Brigadir Polisi Yadi M, tim pengamanan dari Polres Tanggamus mengatakan, dari hari pertama Lebaran sampai dengan hari ini kondisi keamanan kondusif. Anggota kepolisian melakukan berkoordinasi dengan juru parkir terkait keamanan barang pengunjung dan juga memberikan imbauan kepada para pengunjung.

Khusus bagi pengunjung yang akan mandi di laut, tim memberikan imbauan batas aman bagi yang bisa berenang. Berdasarkan ketentuan Polairud dan Basarnas titik aman batas berenang untuk anak-anak 15 meter dan dewasa 20 meter dari bibir pantai.

“Untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan pengunjung, kami berkalaborasi dengan Polairud, Pos AL, Disparbud, Dishub dan Basarnas,” jelasnya kepada Jejamo.com.(*) (

Populer Minggu Ini