Jejamo.com, Bandar Lampung – Kepala Dinas Komunikasi Informasi dan Statistik Provinsi Lampung Achmad Chrisna Putra mengapresiasi agenda Tapis Evolution. Bahkan, ia berharap Tapis Evolution ini ke depan bisa dikenal seluruh dunia.
“Bukan hanya tapis saja yang dikenal, tapi diharapkan pariwisata Lampung pun bisa dikenal seluruh dunia dan dapat menarik investor,” ujarnya kepada jejamo.com di kantornya, Jumat, 24/2/2017.
Chrisna mengatakan, Tapis Evolution adalah perhelatan yang bagus karena di sinilah semua perajin tapis berkumpul.
“Sayangnya acara hanya dua hari ya,” ujarnya.
Mantan Penjabat Wali Kota Metro itu mengatakan, banyak yang menanyakan kepada dirinya, mengapa ajang Tapis Evolution hanya dua hari. Sebab, kata Chrisna, menurut masukan warga yang datang kepadanya, seharusnya acaranya bisa lebih lama.
Dengan acara yang lumayan panjang durasinya, akan semakin maksimal memperkenalkan tapis kepada masyarakat, khususnya wisatawan mancanagera atau mereka yang tertarik dengan tapis.
“Kami berharap acara seperti ini ke depan durasi waktunya bisa lebih lama. Kita ingin mempromosikan tapis ini dan menjadi ajang silaturahmi perajin tapis seluruh Lampung,” katanya.
Tapis Evolution akan digelar pada Sabtu-Minggu (25-26 Februari 2017) di Lapangan Korpri Kantor Gubernur dan dimeriahkan dengan beragam acara.
Beberapa acara di antaranya Pameran Tapis Lampung, Ekshibisi Kuliner, Lomba Lukis Mural, Lomba Lukis Kaus untuk Anak, Lomba Musik Lampung, Lomba Inovasi Tapis, dan Lomba Foto Tapis.(*)
Laporan Widyaningrum, Wartawan Jejamo.com