Jejamo.com, Lampung Tengah – Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Lampung Tengah memberikan pembekalan kepada para pegawai negeri sipil (PNS) yang akan memasuki masa purna bakti atau pensium pada tahun 2017 mendatang.
Kegiatan ini diikuti oleh 445 peserta dari seluruh instansi di Lampung Tengah yang dibagi dalam dua gelombang. Gelombang pertama diikuti 225 PNS guru dan pengawas yang dilaksanakan pada Selasa hingga Rabu, 25/5/2016.
Kemudian gelombang kedua diikuti oleh 230 PNS struktural dan tenaga kesehatan yang akan digelar pada Kamis dan Jumat mendatang.
Dalam kegiatan ini Bupati Bupati Lampung Tengah Hi Mustafa diwakili oleh Asisten IV Ir Zulkifli. Dalam sambutan singkatnya, Zulkifli berharap seluruh peserta dapat menyerap materi yang disampaikan oleh narasumber.
Sementara itu, Kepala BKD Lampung Tengah, Yunizar menjelaskan, ada beberapa narasumber yang dihadirkan untuk memberi pemahaman kepada peserta. Diantaranya dari PT Taspen, yang menjelaskan tentang asuransi tabungan hari tua dan dana pensiun PNS.
Lanjutnya, ada narasumber dari penyuluh bidang perikanan. Dengan maksud, bagi PNS yang telah pensiun bisa berwirausaha di bidang tersebut. “Ya, kita beri bekal kepada mereka (PNS yang masuki masa pensiun) tentang kewirausahaan atau keterampilan. Agar ketika sudah pensiun nanti, bisa diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari,” pungkasnya.
Yunizar menambahkan, pembekalan bagi PNS tersebut merupakan bentuk kepedulian pemerintah, dengan maksud agar pensiunan PNS tetap ada kegiatan setelah tidak mengabdi lagi kepada negara.(*)
Laporan Raeza Handani, Wartawan Jejamo.com