Jejamo.com, Pesisir Barat – Gempa bumi berkekuatan 4,5 skala Richter terjadi di wilayah Kabupaten Pesisir Barat. Meski pusat gempa berada di bawah permukaan laut, tetapi tidak berpotensi menimbulkan gelombang tsunami.
Demikian informasi yang dilansir dari situs resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) pada Kamis 22/2/2018. Pusat gempa diketahui berada di koordinat 5,43 Lintang Selatan (LS)-103,5 Bujur Timur (BT) dan terjadi pada pukul 02.30 WIB.
Pusat gempa berada di kedalaman 21 kilometer di bawah permukaan laut dan berada 54 kilometer arah barat daya dari Pesisir Barat. Selain dirasakan di Krui, gempa juga bisa dirasakan di Liwa, Lampung Barat.(*)