Senin, Desember 16, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Booking Kamar 7 Hari Sebelum Menginap, Hotel Horison Tawarkan Harga Spesial

Hotel Horison Bandar Lampung. | Widya/Jejamo.com
Hotel Horison Bandar Lampung. | Widya/Jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung – Ingin menginap di hotel mewah tapi dengan harga terjangkau? Silahkan booking hotel Horison Bandar Lampung tujuh hari sebelum menginap, makan Anda bisa menghemat hingga 50 persen.

Public Relation (PR) Hotel Horison Bandar Lampung Shela mengatakan, harga normal untuk penginapan di Hotel Horison dimulai dari Rp780 ribu. Namun jika pesan tujuh hari sebelumnya, pelanggan bisa mendapatkan harga spresial antara Rp390 – Rp451 ribu.

“Dengan booking atau pemesanan tujuh hari sebelumnya pelanggan bisa hemat hingga 50 persen. Promo ini kami berikan untuk memanjakan pengunjung sekaligus ungkapan terima kasih atas kepercayaan mereka kepada Hotel Horison,” ungkapnya, Rabu 3/12/2015.

Selain memberikan harga special, Hotel Horison menawarkan fasilitas yang dapat memanjakan pengunjung mulai dari kolam renang, SPA, Grand Ballroom, Malabar Resturant, 24 Hours Room Service, Business Center, Basement, Parkir Area, serta Putri Lounge.

Hotel Horison ini beralamat di Jalan Kartini No. 88 Bandar Lampung, telepon 0721 8030515. “Hotel kami bisa dibilang strategis, karena berada di tengah tengah kota. Hotel Horison berdiri 12 Lantai dilengkapi 150 Kamar, tipe standard 140 kamar, deluxe 8 kamar, Executive 1 kamar dan penthouse 1 kamar,” ujar Shela.(*)

Laporan Widyaningrum Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini