Jejamo.com, Bandar Lampung – Seorang ibu berinisial ID berhasil diamankan warga karena mencuri kotak amal di Masjid Al-Muslimin, Jalan Way Sekampung, Pahoman, Bandar Lampung, Sabtu 23/4/2016.
Dalam menjalankan aksinya ID tidak sendiri, tetapi melibatkan sang anak berinisial RK, yang kini juga diamankan warga sekitar pukul 12.30 Wib.
Ryan Fajarendi, pengurus Masjid Al-muslimin menjelaskan, kedua pelaku ditangkap di dalam Masjid saat sedang membuka kotak amal.
“Saya melihat kedua pelaku sedang mengambil duit yang ada di dalam kotak amal di Masjid,” jelas Ryan kepada Jejamo.com.
Menurutnya, kedua pelaku mengambil uang yang ada kotak amal dengan cara dibobol.”Pelaku merusak kotak amal menggunakan obeng,” ungkapnya.
Dia menambahkan, modus pelaku mengambil uang kotak amal, dengan cara berpura-pura sholat di dalam masjid, waktu pelaku masuk tidak langsung mengambil kotak amal.
“Pelaku masuk masjid tidak langsung mengambil duit, pelaku duduk-duduk dulu. Karena, pada saat itu masih ada orang sholat. Lalu, orang sholat itu pergi, baru pelaku membobol kotak amal tersebut. Pelaku kami tangkap sudah mengambil uang itu,” tuturnya.(*)
Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com