Senin, Desember 16, 2024

Top Hari Ini

Terkini

BREAKING NEWS: Tim Gegana Ledakkan Tas Diduga Bom di Bandara Radin Inten II Lampung

Tim Gegana meledakkan sebuah tas diduga berisi bom di Bandara Radin Inten II Branti, Lampung Selatan, rabu, 6/7/2016. | Jejamo.com
Tim Gegana meledakkan sebuah tas diduga berisi bom di Bandara Radin Inten II Branti, Lampung Selatan, rabu, 6/7/2016. | Jejamo.com

Jejamo.com, Lampung Selatan – Tim Gegana meledakkan sebuah tas seorang penumpang Lion Air yang diduga berisi bom di Bandara Radin Inten II Branti, Lampung Selatan, pada hari Lebaran ini, Rabu, 6 Juli 2016.

Tim Gegana datang karena laporan pihak bandara. Kronologis kejadian dari seorang penumpang pesawat pembaca setia jejamo.com Henri, adalah seorang penumpang oknum anggota TNI mau memasukkan tas ke dalam kabin.

Karena berat, ia sulit memasukkan tas itu. Oleh pramugari, oknum TNI itu ditanya, isi tasnya apa. Dengan berseloroh, oknum TNI tadi menjawab, bom.

Sontak, pramugari tadi melempar tas tadi dan pihak bandara menghubungi Gegana. Penumpang yang berada di dalam bandara kemudian diminta keluar. Sedangkan calon penumpang yang mau terbang, juga diminta keluar.

Henri mengatakan, oknum TNI tadi kemudian diproses oleh atasan dan kesatuannya.

“Pokoknya dia sempat ditempeleng sama komandannya karena main-main soal bom. Tim Gegana datang dan dua kali meledakkan tas itu,” ujarnya kepada jejamo.com via WhatsApp.

Saat peledakan, tim Brimob dan Gegana bersiaga di lokasi.(*)

Laporan Adian Saputra, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini