Jejamo.com, Tanggamus – Bupati Tanggamus Dewi Handajani dan Wakil Bupati Hi. AM.Syafi’i, beserta Jajaran melaksanakan salat Hari Raya Idul Fitri 1440 H/2019 M, di Lapangan Merdeka Kotaagung, Rabu (5/6/19).
Turut hadir Sekdakab Hamid H. Lubis, Dandim 0424 Letkol. Arh Anang Hasto Utomo, Ketua TP PKK Hj. Sri Nilawati Syafi’i, Ketua DWP/GOW Nuraini H. Lubis, Asisten Bidang Administrasi Firman Rani, para kepala OPD, serta camat dan Uspika Kotaagung.
Bertindak sebagai Imam Ustaz Akmaluddin, dan Khotib Ali Fahmi.
Dalam sambutannya Bupati Tanggamus yang diwakili Wakil Bupati Hi.AM. Syafi’i, menyampaikan bahwa salat id adalah perwujudan rasa syukur atas keberhasilan dalam sebuah ujian dan pertempuran melawan hawa nafsu diri sendiri.
Juga untuk mengasah sikap subur, menumbuhkan toleransi antar sesama serta menguatkan tekad dalam rangka meningkatkan ibadah untuk memperoleh derajat takwa di sisi Allah SWT.
Wakil Bupati melanjutkan, Pemkab Tanggamus berkomitmen dalam prioritas pekon sebagai basis pembangunan daerah.
Di mana pada tahun 2019, anggaran yang dikucurkan kepada 299 pekon se- Kabupaten Tanggamus adalah Rp382 miliar atau satu pekon akan menerima lebih Rp1,2 miliar.
Wabup juga menyampaikan akan dimulai pembangunan proyek Kawasan Industri Maritim yang sempat tertunda karena beberapa hal teknis.
Ia uga memaparkan rencana pembangunan kawasan wisata di beberapa lokasi seperti, Muara Indah, Way Lalaan, dan Teluk Kiluan.
Usai salat id, Bupati bersama Wakil Bupati, Sekdakab serta rombongan, menuju rumah dinas untuk bersilaturahmi dan mengadakan open house bersama dengan jajaran Pemkab Tanggamus serta warga setempat. Demikian rilis. []