Senin, Desember 16, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Cara Remaja Pringsewu Memaknai Hari Ibu

Salah satu remaja di Kabupaten Pringsewu memberikan kue sebagai ucapan Hari Ibu, Selasa 22/12/2015. | Nur Kholik/Jejamo.com
Salah satu remaja di Kabupaten Pringsewu memberikan kue sebagai ucapan Hari Ibu, Selasa 22/12/2015. | Nur Kholik/Jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung – Hari ini masyarakat Indonesia disibukan dengan peringatan hari ibu, hari ibu sendiri jatuh pada tanggal 22 Desember dan sudah menjadi Peringatan Hari Nasional sejak tahun 1959.

Setiap tahunnya terus diperingati hingga saat ini. Beragam cara yang dilakukan remaja-remaja khususnya di Kabupaten Pringsewu dalam memaknai hari ibu yang jatuh pada hari ini.

Dewi, remaja yang masih duduk di bangku SMA mengaku sengaja membelikan kue khusus untuk sang bunda, menurutnya dirinya belum sepenuhnya sempurna dimata ibunya.

”Saya membuat kue buat ibu, saya sadar bahwa kadang saya masih belum bisa membahagiakan ibu, mudah-mudahan ibu senang,” kata Dewi.

Sementara Abdillah mengaku belum mengucapkan selamat. “Baru lewat status di blackberry messenger saja mas, kebetulan saya sedang dinas jadi belum ketemu ibu, mungkin saat pulang nanti,” ungkapnya.

Lain lagi dengan Teguh yang mengaku tidak mengucapkan hari ibu dikarenakan ia merasa hari ibu itu setiap hari. “Tidak saya spesialkan hari ini mas, bagi saya memaknai hari ibu itu setiap hari, saya selalu membantu ibu, bercengkerama dan bersenda gurau setiap saat, hari-hari kami menyenangkan” ungkapnya.

Bagaimana dengan sahabat yang lain, sudahkah memberikan ucapan? Atau punya cara lain dalam memaknai hari ibu? (*)

Laporan Nur Kholik, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini