Kamis, Desember 19, 2024

Top Hari Ini

Terkini

China Operasikan Eskalator Terpanjang di Dunia untuk Jelajah Alam Kota Enshi

Eskalator terpanjang di dunia telah dibuka di Cina| ist
Eskalator terpanjang di dunia telah dibuka di Cina| ist

Jejamo.com, China –  Eskalator terpanjang di dunia telah dibuka di Cina. Eskalator itu diperuntukkan bagi pengunjung yang ingin menikmati keindahan alam di Kota Enshi, Provinsi Hubei, Cina tengah.

Dengan menelan biaya sebesar 4,3 juta pound sterling atau sekitar Rp 68,6 miliar, eskalator yang dibangun di daerah tujuan wisata alam terkenal Cina, Enshi Grand Canyon, itu diharapkan dapat menarik lebih banyak lagi wisatawan.

Untuk menggunakan fasilitas sepanjang 688 meter tersebut, pengunjung akan dikenai biaya sebesar 2,44 pound sterling atau sekitar Rp 39 ribu.

Sang arsitek mengatakan eskalator tersebut berbahan dasar beton dan kayu yang ditempeli tanaman merambat untuk memperkuat tema alamnya, sehingga dapat menyatu dengan alam sekitar.

“Konsep eskalator tersebut lebih ditujukan untuk melindungi ekologi sekitar. Itu terlihat pada struktur kayu dan penggunaan genteng sebagai atapnya,” kata Xiong Yan dari Design Institute Central-South Arsitektur, orang yang bertanggung jawab terhadap proyek tersebut.

Dia berujar, adanya eskalator tersebut akan mempersingkat jarak tempuh pengunjung sampai ke puncak dari Enshi Grand Canyon, yakni sekitar 18 menit.

Berdasarkan estimasi yang dibuat, eskalator tersebut mampu membawa 7.300 pengunjung setiap jam dengan jumlah tiap tahun mencapai 600 ribu pengunjung.

Setelah resmi dibuka pada awal Oktober 2016, eskalator yang mulai dibangun pada 2011 tersebut berhasil mengalahkan rekor sebelumnya di Bogota, Kolombia, sepanjang 384 meter.(Tempo.co)

Populer Minggu Ini