Jejamo.com, Bandar Lampung – David Ginting (17) dinobatkan sebagai perenang putra terbaik tingkat SMA dalam Kejuaraan Renang Gubernur Cup II di Kolam Renang Pahoman, Bandar Lampung, Minggu siang, 15/10/2017.
Siswa SMA Negeri 1 Natar, Lampung Selatan, itu mengikuti 200 meter gaya bebas, 200 meter gaya dada, 100 meter gaya dada, 50 meter gaya dada, 200 meter gaya ganti, dan estafet gabungan. Dia mengikuti Kejuaraan Renang Gubernur Cup II mewakili Lampung Selatan.
David mengatakan, ia baru pertama kali mengikuti perlombaan Gubernur Cup II 2017. Namun, dirinya sudah tiga kali menjadi perenang putra terbaik salah satunya kejuaraan klub Jaka Utama, Provinsi Lampung.
“Saya sudah tiga kali juara. Yang pertama kejuaraan klub Jaka Utama, kedua saya lupa kejuaraan apa, dan yang ketiga kalinya di Gubernur Cup II ini. Saya baru pertama kali ikut Gubernur Cup ini,” ujarnya kepada jejamo.com.
Dia menceritakan, sebelum mengikuti pertandingan, ia selalu berlatih keras tanpa henti. Tapi, dia juga tidak lupa untuk menjaga kesehatan dan pola makan serta berdoa agar diberikan kelancaran.
“Satu minggu delapan kali saya latihan renang yaitu dari Senin dan Jumat latihannya sore. Sedangkan Selasa, Kamis, dan Sabtu latihannya pagi saja. Waktu latihan 1-2 jam. Untuk pola makan setengah jam sesudah latihan baru makan dan banyakin makan daging agar badan terisi dan enggak lemas,” kata dia.
Menurutnya, metode latihan dalam waktu seminggu harus ada peningkatan.
“Latihannya itu seminggu medium, seminggu lagi harus naik jadi hard. Pokoknya intinya itu latihan dengan keras dan tidak mudah menyerah,” urainya.
Ia menuturkan, mulai berlatih renang sejak duduk di bangku SMP. Selain itu juga berkat dukungan dan dorongan dari kedua orangtuanya, ia bisa di posisi sekarang ini.
“Sejak kelas II SMP sudah mulai latihan. Orangtua selalu memberikan motivasi dan penyemangat kalau saya lagi malas latihan,” ujar pria bercita-cita menjadi polisi itu.
Dia berpesan kepada setiap perenang agar jangan pernah menyerah dan mengeluh saat berlatih agar semuanya bisa tercapai prestasinya.
“Jangan lupa berdoa dan selalu menjaga kesehatan.”
Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com