Jejamo.com, Bandar Lampung – Taman Wisata Lembah Hijau memberikan hiburan akhir pekan bagi para pengunjung waterboom dengan menampilkan grup band Defins, Minggu, 30/4/2017.
Manager Marketing Lembah Hijau Yudi Indra Irawan mengatakan, hiburan yang menampilkan band indie Lampung ini untuk menghidupkan suasana Lembah Hijau khususnya bagi pengunjung waterboom yang selalu ramai.
“Dengan adanya band ini, pengunjung dapat meminta lagu dan dapat bernyanyi bersama sambil mengawasi anak dan keluarga yang sedang berenang,” ujarnya kepada Jejamo.com saat ditemui di Lembah Hijau.
Menurutnya, konsep musik tersebut akan disajikan setiap long weekend atau libur panjang sebagai bentuk apresiasi kepada pengunjung yang telah mempercayakan Lembah Hijau sebagai tempat mengisi waktu libur.
“Long weekend kami kasih hiburan tambahan, ini tanpa sponsor,” terangnya.
Selain itu, dengan adanya hiburan band diharapkan bisa menjangkau pengunjung dari kalangan anak muda. Lembah Hijau memilih menampilkan di arena waterboom karena tempat tersebut banyak orang berkumpul dan areanya tertutup.
Dengan harga tiket Rp25 ribu, waterboom Lembah Hijau menurut Yudi masih menjadi primadona pengunjung dari berbagai daerah di Lampung.
“Bahkan pada bulan lalu banyak dari luar Lampung seperti Jakarta, Bandung, dan Sumbagsel seperti Palembang,” tambahnya.
Pengunjung yang datang juga bisa menikmati aneka wahana penuh keseruan dan mengandung nilai edukasi seperti taman satwa di mana pengunjung bahkan bisa menunggangi gajah yang ada di Lembah Hijau. “Di Lembah Hijau, keluarga dan anak bisa bermain sambil belajar,” pungkasnya.(*)
Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com