Jejamo.com, Tulangbawang Barat – Dinas Kesehatan Kabupaten Tubaba telah berupaya maksimal untuk memberikan bantuan serta memfasilitasi pasien luka bakar yang dirawat di RSUD Menggala.
Hal itu diungkapkan Majril, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tulangbawang Barat, Rabu 17/6/2020.
Kadiskes Tubaba Majril memaparkan, pasien luka bakar bernama Syahrini Adelia Resya (Rini) memang sejak awal kejadian dalam penanganan tim medis Puskesmas Kartaraharja Kecamatan Tulangbawang Udik Kabupaten Tubaba.
“Pasien ini sebelumnya diberitakan tidak sengaja masuk ke dalam panci yang berisi air panas di atas tungku masak dari kayu, saat bermain-main dan bercanda dengan saudaranya,” urainya
Majril menuturkan, menurut salah satu dokter yang merawat di Puskesmas Kartaraharja, pasien masuk dengan luka derajat dua, dengan luas luka bakarnya sampai 46%, karena yang terkena kulit kedua kaki/ paha, bokong, daerah perineal, perut dan dada.
“Selasa kemarin Dinkes Tulangbawang Barat sudah berkoordinasi dengan pihak RSUD Menggala untuk memindahkan perawatan anak Rini ke RSUD Tubaba tapi karena kondisi masih memerlukan perawatan intensif, maka atas pertimbangan medis pasien tersebut tetap dilakukan perawatan di RSUD Menggala sampai kondisi pasien memungkinkan utk dipindahkan ke RSUD Tubaba,” kata Kadiskes Tubaba Majril.
Majril menambahkan, selain itu upaya yang dilakukan untuk membantu Rini, Dinkes juga memfasilitasi untuk pembuatan kartu BPJS gratis, memberikan bantuan makanan tambahan berupa susu dan melakukan penggalangan dana untuk membantu meringankan beban keluarga selama di rumah sakit.
“Rabu (17/06) Kabid Pelayanan Kesehatan, Karyawanto dan tim menuju ke RSUD Menggala untuk menyerahkan bantuan tersebut dan semoga bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi pasien dan meringankan beban keluarga,” kata Majril. [Mukaddam]