Jejamo.com, Tulang Bawang – Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Tulang Bawang, Raden Mansus menyatakan akan segera menggunakan sistem pemeringkatan web alexa.com untuk menyeleksi portal media online yang akan diajak kerjasama.
Hal itu disampaikannya di Kantor Kominfo Tulang Bawang, Rabu, 20/4/2016, setelah mendengar pemaparan Pimpinan Perusahaan Jejamo.com Arif Surahkman bersama Kabiro Buhairi Aidi, tentang media online dan keberadaanya ditengah masyarakat modern saat ini.
Pada kesempatan itu, Raden Mansus sangat menyambut baik masukan itu. Ia juga mengatakan, sejauh ini banyak media online yang mengajukan permohonan kerjasama dengan Pemda Tulang Bawang. Namun pihaknya masih menyeleksi agar benar-benar bermanfaat bagi mayarakat.
“Selama ini kami masih bingung menentukan mana media online yang akan diajak kerjasama. Saya kira melalui situs pemeringkat ini, kedepannya kita bisa menilai media online secara utuh,” ungkap Raden Mansus.
Mansus mengatakan, secepatnya akan menggunakan alexa.com sebagai acuan. “Kita pantau sampai 10 hari untuk melihat peringkatnya di alexa dan yang 10 besar saja yang kita ajak kerjasama,” ucapnya.
“Artinya, buat apa kita bekerjasama dengan media online yang tidak ada pembacanya. Karena sudah pasti tidak akan memberi manfaat untuk masyarakat.”
Mansus juga mengatakan, apabila media online Pemkab Tulang Bawang memiliki peringkat lebih baik dari portal lain, maka pihaknya tidak akan bekerjasama dengan portal media online tersebut. “Kita juga tidak akan bekerjasama dengan yang ada di bawah portal kita,” tegasnya.(*)
Laporan Wahyu, wartawan jejamo.com