Jejamo.com, Kota Metro – Dinas Pekerjaan Umum & Tata Ruang (PUTR) Kota Metro bakal turun ke lokasi di jalan tanpa lampu penerangan jalan umum (PJU) yang dikeluhkan warga. Setidaknya, titik padamnya lampu PJU terjadi di Kelurahan Yosorejo Metro Timur. Bahkan, di Kelurahan Hadimulyo Timur belum ada fasilitas lampu PJU.
Janji untuk mengecek lokasi tanpa lampu PJU itu disampaikan Plt Kepala Dinas PUTR Kota Metro I Made Gede Suwanda saat dikonfirmasi Jejamo.com melalui pesan singkat.
“Siap, akan segera kami cek ke lokasi,” katanya, Senin, 23/5/2022.
Dirinya juga menyampaikan, akan berkoordinasi dengan tim PJU untuk segera menyelesaikan masalah tersebut.
“Siang ini kita cek ke lokasi, bersama tim PJU,” tandasnya.(*)[Anggi]