Jejamo.com, Bandar Lampung- Dalam akun twiter Presiden Joko Widodo @jokowi, kepada masyarakat indonesia mengumumkan kabar gembira tentang E-KTP yang berlaku seumur hidup. Pernyataan ini ditulisnya pada Sabtu 30/1/16.
Terkait dengan diberlakukan E-KTP seumur hidup, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota (Disdukcapil) Bandar Lampung Syahrir Sanusi mengaku pihaknya sudah menerima sudah menerima surat edaran dari Mendagri.
Surat tersebut diterimanya pada Jumat, 29/1/16 dengan nomor surat 470/295/SJ tgl 29 januari 2016 tentang E-KTP seumur hidup.
Ia juga mengatakan, sudah mensosialisasikan surat edaran ini mulai dari kecamatan, kelurahan hingga ke RT. “Dan bagi masyarakat yang belum memiliki KTP atau KTP nya rusak, silahkan segera ke Disdukcapil untuk diperbaharui,” ujarnya via telepon, Selasa, 2/2/2016.
Terkait pemberlakukan E-KTP seumur hidup, diakui Syahrir, langkah ini mendapatkan respon positif dari masyarakat. Pasalnya mereka tak lagi disibukkan untuk memperbaharui KTP lima tahun sekali, seperti sebelum-sebelumnya.
“Masyarakat lampung merespon kabar ini dengan positif, saya berharap masyarakat memanfaatkan kabar gembira ini dengan membuat KTP bagi yang belum punya, hilang ataupun rusak,” pungkasnya. (*).
Laporan Widyaningrum, Wartawan Jejamo.com