Jejamo.com, Bandar Lampung – Konsep zonasi dalam penerimaan siswa baru SMP dan SMA yang diberlakukan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan cukup bagus.
Semangatnya adalah memeratakan pendidikan di semua daerah. Dengan begitu, tidak ada lagi penyebutan sekolah favorit dan nonfavorit.
Dengan konsep zonasi, diharapkan semua sekolah mempunya kualitas yang sama dalam hal guru, lokal sekolah, dan sarana pendukung lainnya.
Meski begitu, zonasi yang diberlakukan tahun ini dinilai mempunyai banyak kekurangan.
Demikian intisari Pemimpin Redaksi duajurai.co Juwendra Asdiansyah saat menjadi narasumber diskusi soal zonasi dan bina lingkungan yang diadakan Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Bandar Lampung di Kafe El Biruni, Senin, 15/7/2019.
Juwendra mengatakan konsep zonasi semestinya diberlakukan dengan persiapan matang. Salah satunya adalah dengan menyamaratakan kualitas setiap sekolah dalam segala hal.
Dengan begitu, siswa dari daerah sesuai zonasi akan nyaman bersekolah karena fasilitasnya sama dengan sekolah lain.
“Kalau tahun ini belum siap. Sekolah yang ada tidak sama dalam hal kualitas dan pelayanan. Kualitas antarsekolah njomplang. Wajar kalau ada orangtua sungkan menyekolahkan anak di sekolah yang secara bangunan belum bagus,” kata Juwendra Asdiansyah.Â
Juwendra menilai, ukuran nilai UN juga mesti tidak penting karena zonasi hanya melihat jarak rumah calon siswa ke sekolah.
“Esensi anak kita belajar mengejar nilai UN tinggi menjadi sirna. Apalagi yang mau dikejar kalau nilai UN tinggi tidak menjamin anak mendapat sekolah yang bagus,” kata dia.
Untuk itu Juwendra mengharapkan konsep zonasi diselenggarakan dengan menata semua sekolah sehingga merata.
“Kalau sudah sama, enggak ada lagi yang namanya favorit atau tidak. Anak-anak pun akan senang masuk ke sekolah yang dekat dengan rumah karena kualitasnya sudah sama dengan sekolah lain, termasuk kualitas gurunya,” kata dia. []