Senin, Desember 16, 2024

Top Hari Ini

Terkini

DPW NasDem Lampung Tutup Program Indonesia Memanggil

Jumpa pers DPW NasDem Lampung | Jejamo.com
Jumpa pers DPW NasDem Lampung | Jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Lampung resmi menutup program Indonesia memanggil yang dibuka sejak 8 Februari 2016 lalu.

Program Indonesia Memanggil sendiri merupakan ajang rekruitmen kader eksternal untuk di tempatkan sebagai pengurus partai DPW ataupun DPD sesuai kapasitasnya.

Sekretaris DPW NasDem Lampung Fauzan Sibron mengatakan, pihaknya saat ini sedang melakukan tes wawancara bagi para tokoh yang mendaftar untuk bergabung dengan NasDem.

Namun, tidak menutup kemungkinan partainya akan membuka kembali program tersebut. Karena ada beberapa bupati dan wakil bupati yang sudah melakukan komunikasi untuk segera merapat.

“Sudah ada komunikasi dari bupati dan wakil bupati, jadi nanti bisa saja (program ini) akan dibuka kembali,” katanya saat diwawancarai jejamo.com melalui sambungan telepon, Rabu 23/3/2016.

Namun, untuk nama-nama kepala daerah yang sudah berkomunikasi tersebut, lanjut anggota Komisi IV DPRD Lampung ini, dirinya masih merahasiakannya.”Untuk nama-namanya nanti akan tahu sendiri saat mereka datang ke DPW untuk bergabung,” ungkapnya.

Untuk diketahui, program Indonesia memanggil yang dibuka NasDem Lampung sudah menjaring sekitar 150 an orang dari berbagai elemen dan profesi, diantaranya Bupati Lampung Utara Agung Ilmu Mangkunegara, Bupati Pesisir Barat Agus Istiqlal, mantan direktur LBH Bandarlampung Wahrul Fauzi dan para tokoh lainnya. (*)

Laporan Arif Wiryatama, Wartawan Jejamo.com

 

Populer Minggu Ini