Jejamo.com, Bandar Lampung – Dua pasien terkonfirmasi positif covid-19 dinyatakan sembuh, Sabtu, 13/6/2020.
Mereka adalah Oktariani, perempuan usia 28 tahun asal Bandar Lampung yang tercatat sebagai pasien nomor 130.
Kemudian pasien sembuh lainnya adalah nomor 95 bernama Novan Adrian, laki-laki berusia 13 tahun asal Lampung Tengah.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Lampung yang juga Kepala Dinas Kesehatan Reihana mengatakan, sampai Sabtu, 13/6/2020, jumlah orang dalam pemantauan sebanyak 3.299, di mana sebanyak 3.207 sudah selesai dipantau, 84 orang masih dalam pemantauan, dan 8 meninggal dunia.
Untuk pasien dalam pengawasan di Lampung berjumlah 140. Sebanyak 16 masih dirawat, 99 sembuh, dan 25 meninggal.
Untuk pasien terkonfirmasi positif sampai hari ini ada 165 orang. Ini bertambah 2 kasus jika dibandingkan kemarin.
Dari 165 orang itu, sebanyak 43 orang masih dirawat, 11 meninggal dunia, dan 111 orang dinyatakan sembuh. [Sugiono]