Jejamo.com, Bandar Lampung – Eks pemain Timnas Indonesia Elie Aiboy akan memperkuat Sakai Sambayan Lampung FC pada gelaran Liga Nusantara beberapa waktu ke depan. Kepada jejamo.com via ponsel, Elie mengatakan, ia tertarik bermain untuk klub asal Lampung ini karena ingin mengembangkan sepak bola di provinsi ini.
Mantan pemain Selangor FC dan Semen Padang ini mengatakan, ia akan bermain secara profesional dan menularkan keterampilan kepada pemain lain. Namun, kata dia,hingga kini ia belum mengetahui skuad tim ini karena memang sedang dibentuk oleh pelatih kepala Halilintar Gunawan, eks pelatih nasional pada era 1980-an.
Elie mengatakan, ia siap membawa klub barunya ini minimal lolos zona Lampung.
“Jika klub siap, kita bisa sampai nasional. Bahkan bisa tembus Divisi Utama,” ujarnya, Selasa, 2/8/2016.
Namun, ia menegaskan, semua mesti berpartisipasi agar klub ini bisa menjadi kebanggaan Lampung.
Salah seorang pendiri Sakai Sambayan Lampung FC Adolf Ayatullah mengatakan, Elie direkrut setelah ada kepastian manajemen bisa menggaji seluruh pemain dan kelengkapan lain minimal sampai 8 pertandingan zona Lampung.
“Insya Allah semua siap. Gaji pemain dan semua keperluan untuk minimal delapan laga Piala Nusantara zona Lampung sudah ada. Makanya kita rekrut Elie Aiboy agar bisa membantu klub ini. Kalau tak ada halangan, Elie kita plot sebagai kapten tim,” ujarnya.
Lampung sendiri sempat memiliki PSBL yang lumayan lama bermain di Divisi Utama sebelum ada Liga Super. PSBL lama ditangani pelatih legendaris Paul Chumming.
Lampung juga sempat mempunya Lampung FC yang berlaga di Divisi Utama IPL tahun 2013. Di final, klub ini kalah 1-2 dari PSS Sleman.(*)
Laporan Adian Saputra, Wartawan Jejamo.com