Sabtu, November 9, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Enggal Resto, Tempat Makan Kaya Rempah Segar dengan Menu Khas Udang Almond

Enggal Resto di Jalan S Parman, Enggal, Bandar Lampung. | Rinaldi

Jejamo.com, Bandar Lampung – Apa kabar pecinta kuliner? Pasti kalian sudah menantikan berita terbaru mengenai makanan dan restoran kekinian.

Bagi kamu yang gila akan wisata kuliner tentu mencari dimana pun tempat yang menyediakan makanan dan minuman yang superenak.

Seperti halnya Enggal Resto. Restoran ini menyediakan berbagai menu andalan yang membuat lidah penikmat kuliner menjadi ketagihan. Enggal Resto adalah salah satu restoran yang menyediakan menu seafood dan ayam goreng.

Enggal Resto menyajikan makanan yang kaya akan rempah dan salah satu makanan yang lezat yang berletak di Jalan S. Parman No.26, Pelita, Enggal, Bandar Lampung.

Restoran ini cukup digemari masyarakat Bandar Lampung.

“Kami menggunakan bahan baku yang bagus serta fresh dengan harga yang terjangkau dan bercita rasa tinggi,” ujar Dwi Nuryadi, manajer Enggal Resto, kepada jejamo.com, Jumat, 8/2/2019.

Ciri khas Enggal Resto yaitu udang almond karena di tempat lain diklaim tidak ada. Menu andalan di sini yaitu seafood dan ayam goreng.

Harganya pun terjangkau berkisar antara 8.000-40.000. Dengan karyawan yang berjumlah 48 orang, menjadikan makanan yang cepat dan tidak membuat pelanggan menunggu terlalu lama.

Tempatnya yang strategis dan juga free wifi menjadikan Enggal Resto banyak pengunjung terutama hari Sabtu dan Minggu pelanggan meningkat. Enggal Resto buka setiap hari mulai pukul 10.00-22.00.

Di dalam Enggal Resto juga terdapat ruang pertemuan. Ruangan yang kecil bisa dipakai maksimal 15 orang dan ruangan yang paling besar bisa untuk maksimal 50 orang dan gratis.

“tidak perlu membayar uang sewa ruangan, hanya membayar makanan yang dipesan saja,” kata dia.

Menu yang paling diminati pelanggan yaitu gurame dengan harga 12.000/onsnya.

Menunya pun beragam mulai dari mi Rp24 ribu-Rp30.000, kepiting Rp24.000/ons, ikan Rp15.000-Rp20.000/ons, kerang Rp16 ribu-Rp20.00/porsi, udang Rp36.000/porsi, cumi Rp32.000/porsi dan masih banyak yang lain.

Dwi mengatakan, pegawai Enggal Resto pun sangat ramah sehingga pelanggan seperti makan di rumah sendiri.

Harapan ke depannya buat Enggal Resto yaitu lebih maju dan memiliki banyak cabang. [Rinaldi]

Populer Minggu Ini