Kamis, Desember 19, 2024

Top Hari Ini

Terkini

FKIP Emas 50 Tahun, Ribuan Sivitas Akademika Universitas Lampung Ikuti Jalan Sehat

Jalan sehat FKIP Unila Emas 50 Tahun. | Sugiono/Jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung – Ribuan sivitas akademika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung (FKIP Unila) mengikuti jalan sehat, Minggu, 11/3/2018. Acara ini diadakan untuk memeriahkan 50 tahun FKIP Unila bertajuk “FKIP Emas”. Jalan sehat tadi pagi dilepas Rektor Unila Hasriadi Mat Akin.

Para peserta jalan sehat tampak antusias mengikuti acara. Mereka datang beramai-ramai dengan membawa anggota keluarga.

Sebelumnya, kemarin, Ikatan Keluarga Alumni (IKA) FKIP Unila juga mengadakan musyawarah besar di Hotel Horison Bandar Lampung. Terpilih sebagai ketua dalam forum itu Ibnu Hasan. Ibnu saat ini bertugas di Kementerian Pemuda dan Olahraga sebagai Asisten Deputi Bidang Kepemimpinan dan Kepeloporan Pemuda.

“Momentum reuni untuk mengeratkan silaturahmi dan memupuk persaudaraan antaralumni dari berbagai angkatan untuk sama-sama memajukan FKIP Unila,” kata Ibnu Hasan kepada jejamo.com.(*)

Laporan Sugiono, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini