Jejamo.com, Pesawaran – Forum CSR Lampung (FCL) berkolaborasi menggelar kegiatan Pahawang Pesona Sejuta Warna. Kegiatan ini diharapkan bisa membawa dampak positif bagi keberadaan Pulau Pahawang. Tidak hanya ekosistem dan kelestarian alamnya, namun juga berperan meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya.
“Kegiatan Pahawang Pesona Sejuta Warna ini merupakan langkah awal untuk memberikan warna baru untuk Pahawang dengan tujuan besarnya meningkatkan produktifitas masyarakatnya juga menjaga alamnya yang indah,” demikian disampaikan Ketua FCL Saptriani dalam rilis yang diterima redaksi Jejamo.com, Selasa, 23/5/2017.
Untuk mewujudkan tujuan tersebut, lanjut Saptriani, tentu dibutuhkan kerja sama berbagai pihak sehingga bisa terus berkelanjutan.
Maka, selain melibatkan Pemerintah Provinsi Lampung dan Pemkab Pesawaran, kegiatan ini turut menggandeng lebiah dari 32 perusahaan besar. Seperti Pelindo, PT Coca Cola Amatil Indonesia (CCAI), JOTUN, Nestle, Penamart, NPA, RS Advent, YPGL, dan masih banyak lagi. Tak hanya perusahaan, kegiatan ini juga melibatkan asosiasi seperti Kamar Dagang Industri (KADIN) Lampung, IHGMA, Rumah Inggris, Forkapel, Pajero Indonesia dan juga para kademisi dari Universitas Lampung dan UBL.
“Dari masing-masing perusahaan dan instansi akan memiliki perannya tersendiri untuk mewujudkan mimpi besar Pahawang Pesona Sejuta Warna,” harap Saptriani.
Berbagai kegiatan inspiratif juga akan dilaksanakan, seperti Beach Clean Up Pahawang dari Pemprov Lampung, Pemkab Pesawaran, Bappeda Pesawaran dan akademisi Unila dan UBL.
Pengecetan 25 rumah dan dermaga oleh seniman mural untuk rumah-rumah warga dari CCAI, Food Festival Ikan Pariwisata Pahawang yang akan disajikan oleh chef profesional hotel di Lampung dan hospitality dari IHGMA, tulis surat terbaik untuk Presiden RI dari anak pulau Pahawang dari pusat ATK Penamart dan Deoni, konservasi lingkungan mulai dari penghijauan, terumbu karang sampai mangrove dari Pelindo dan Natura Perkasa Aroma, pengecekan kesehatan gratis dari RS Graha Husada, RS Advent, dan RS Bintang Amin.
Sementara Rumah Inggris akan mencoba mengajari anak Pulau Pahawang belajar aktif berbahasa Inggris. Masyarakat juga akan dapat ilmu hospitality dari IHGMA, agar bisa menjamu turis yang datang ke Pulau Pahawang. Ditambah lagi dari akademisi juga akan memberikan strategi sebagai UKM yang hadir di lokasi destinasi pariwisata.
“Harapan kami, semoga kegiatan pertama Pahawang Pesona Sejuta Warna dapat terus berjalan secara berkelanjutan. Ibaratnya ini gong pertama sebagai wadahnya, untuk semua pihak yang ingin partisipasi kami sangat terbuka untuk ide demi memperindah Pahawang,” harapnya.(*)