Selasa, Desember 17, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Gaya Busana Pangeran George jadi Inspirasi Para Ibu di Dunia

Pangeran George bersama ayahnya Pangeran Williams | Getty Images
Pangeran George bersama ayahnya Pangeran Williams | Getty Images

Jejamo.com, London – Pangeran George, anak dari pasangan Pangeran Williams dan Putri Kate Middleton, menjadi balita yang paling mencuri perhatian dunia. Tingkah lucu pewaris kerajaan Inggris ini  banyak menarik perhatian orang.

Tak hanya soal tingkah, gaya berbusana  Pangeran George juga menjadi inspirasi banyak ibu untuk diterapkan pada anak lelakinya. Pilihan busana sang ibu Kate Middleton untuk Pangeran George, banyak mengusung konsep kasual dan vintage.

Gaya busana Pangeran George | Getty Images
Gaya busana Pangeran George | Getty Images

Dilansir jejamo.com dari dailymail, Jumat, 22/7/2016, dalam sebuah kesempatan Pangeran George yang diajak kedua orang tuanya melihat pameran dirgantara tentara Kerajaan Inggris, nampak mengenakan pakaian kasual.

Pangeran George terlihat begitu fashionable dengan polo shirt polos berwarna putih dan celana pendek berwarna dark blue. Untuk pelengkap penampilan tersemat sabuk di pinggang putra pertama Pangeran Williams ini.

Sepatu kasual berwarna dark blue putih semakin menyempurnakan penampilan Pangeran George. Bagi Anda yang ingin mengaplikasikan gaya busana pangeran George ini bisa mencoba sendiri dengan memburu koleksi yang sama atau yang serupa.(*)

 

 

 

Populer Minggu Ini