Berita Bandar Lampung, Jejamo.com – Gubernur Lampung, M. Ridho Ficardo menyambut baik rencana kerja alumni Universitas Kedokteran Universitas Indonesia dan Komite Daerah (Komda) Penanggulangan Gangguan Pendengaran dan Ketulian (PGPTK) di Lampung.
Menurutnya indeks kesehatan dan kekurangan gizi, Lampung masih sangat rendah. Untuk itulah Pemerintah perlu bantuan para dokter untuk merubah kultur hidup sehat di tengah masyarkat. Dimana beberapa masyarkat Lampung masih mempunyai pola hidup yang berakibat buruk pada kesehatan.
“Karenanya saya apresiasi sekali atas apa yang dilakukan Komda PGPTK. Mudah-mudahan agenda Komda PGPTK di Lampung bisa berdampak pada peningkatan kesehatan masyarakat,” ungkap gubernur usai membuka Seminar Lampung Sehat Paripurna, kemarin (15/10/2015)
Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana mengatakan beberapa kegiatan sosial PGPTK di Lampung diharapkan dapat membantu masyarakat. “Contohnya operasi telinga, mudah-mudahan bermanfaat untuk warga” harapnya. (*)
Laporan Sugiono, wartawan Jejamo.com, Portal Berita Lampung Terbaru Terpercaya