Rabu, Desember 18, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Gubernur NTB Kunjungi SMP dan SMA IT AR RAIHAN Bandar Lampung

Tuan Guru Bajang (TGB) Dr Muhammad Zainul Majdi, MA, Gubernur NTB, sekaligus Ketua Organisasi Internasional Alumni Al Azhar (OIAA) kunjungi SMP dan SMA IT AR RAIHAN Bandar Lampung | ist

Jejamo.com, Bandar Lampung – SMP dan SMA IT AR RAIHAN Bandar Lampung kembali kedatangan tamu agung yang sangat menginspirasi  yakni Tuan Guru Bajang (TGB) Dr Muhammad Zainul Majdi, MA, Gubernur NTB, sekaligus Ketua Organisasi Internasional Alumni Al Azhar (OIAA).

Kunjungan singkat tersebut berawal dari undangan kepala sekolah SMA IT AR RAIHAN Fahrul Rozi yang juga merupakan alumni Al Azhar  Mesir.  Fahrul Rozi, mengungkapkan, bahwa tujuan kedatangan Tuan Guru Bajang adalah karena beliau dapat dijadikan contoh bagi siswa dan siswi AR RAIHAN sebab beliau selain Hafiz Qur’an juga seorang Alim (berilmu)  dan berprestasi sebagai gubernur,  begitulah yang kami harapkan terhadap para siswa dan siswi Ar Raihan di masa mendatang,  ujarnya.

Tuan Guru Bajang disambut oleh keluarga besar AR RAIHAN dengan penuh kebanggaan,  iringan sholawat mengiringi langkah beliau menuju masjid Rusydi Al Muiz di AR RAIHAN, untuk memberikan nasihat kepada para siswa.

“Kalian saat ini sedang berada pada tahap membangun pondasi rumah, jika pondasi yang kalian bangun tidak kokoh maka saat angin bertiup kencang maka bangunan itu akan roboh,  semegah dan sebagus apapun bangunannya,  maka bangunlah pondasi dengan berprestasi. Jadikan Alquran sebagai sahabat,  jadikan para guru sebagai orang tua di sekolah,  hormati guru,  muliakan guru, jangan mengangkat suara lebih keras diatas guru,  karena masa depan kalian juga sangat bergantung dari doa doa para guru di sekolah,”  demikian petikan nasihat Tuan Guru Bajang.(*)

Populer Minggu Ini