Jejamo.com, Bandar Lampung – Air mata haru mewarnai perayaan Hari Ibu di Universitas Malahayati, Kamis, 22/12/2016. Ratusan mahasiswa di kampus yang terletak di Jalan Pramuka Rajabasa Bandar Lampung itu larut dalam kegiatan yang turut menghadirkan ibu mereka.
Peluk dan cium antara ibu dan anak terjadi usai prosesi membasuh kaki ibu dilakukan. “Kegiatan memperingati Hari Ibu dengan cara seperti ini sudah dua kali kami selenggarakan. Selain acara membasuh kaki ibu, kami juga menggelar lomba potret, best costum ibu inspirasi dan dosen inspiratif,” ujar Ayu Tri Hastuti yang menjadi ketua pelaksana kegiatan.
Dari kegiatan yang bertema “Doa Kami untuk Bunda” itu, jelas Ayu, diharapkan generasi muda khususnya para mahasiswa bisa lebih menghormati kedua orangtua khususnya ibu. “Mereka sudah merawat kita hingga dewasa, jadi sekarang saatnya kita memperhatikan mereka,” ujar Ayu.
Menurut dia, ke depan tak menutup kemungkinan kegiatan serupa akan melibatkan lebih banyak peserta. “Kemungkinan di tahun-tahun ke depan kami akan mengajak universitas lain untuk memperingati Hari Ibu agar semakin ramai,” kata Ayu.(*)
Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com