Jejamo.com, Manchester – Zlatan Ibrahimovic akan menjalani debutnya bersama Manchester United saat laga uji coba melawan Galatasaray di Stadion Nya Ullevi, Gothenburg, Sabtu malam, 30/7/2016, waktu setempat.
Kepastian itu seperti disampaikan dalam situs resmi Manchester United. Ibra termasuk satu dari 23 pemain yang akan menjalani tur uji coba di beberapa negara Eropa.
Mantan striker Paris Saint Germain (PSG) ini sudah kembali dari peristirahatannya di Swedia ke Carrington, Manchester. Ia memulai latihan pertama pada Kamis (28/7) waktu setempat.
Pemain yang kerap dijuluki Si Raksasa dari Swedia itu merapat bersama Setan Merah pada awal Juli 2016. Ia meneken kontrak di Old Trafford untuk setahun ke depan.
Manajer MU, Jose Mourinho, pun mengaku tertarik melihat kebugaran dan permainan Ibra pada sesi latihan itu. Pelatih yang didepak dari Chelsea tersebut pun menyertakannya dalam 23 nama pemain yang berangkat ke Goteburg.
“Terkadang orang-orang berkata bahwa tim ini tak memiliki pemimpin, begini, begitu, dan lainnya. Tapi yang kami butuhkan semua orang dengan mentalitas yang sama,” ucap Mourinho pekan lalu kepada Express.
“Saya senang berkomunikasi dan menekan mereka melalui komunikasi. Saya memberikan banyak instruksi di latihan. Sulit bagi saya melakukan hal yang sama di setiap pertandingan. Jadi, saya membutuhkan pemain di lapangan yang bisa membaca permainan dan memahami apa yang kami inginkan. Zlatan (Ibrahimovic) akan menjadi salah satunya.”
Dari 23 nama itu, Mourinho tidak menyertakan sembilan pemain. Mereka antara lain, Tim Fosu-Mensah, Paddy McNair, Tyler Blackett, Cameron Borthwick-Jackson, Bastian Schweinsteiger, Andreas Pereira, Adnan Januzaj, Will Keane dan James Wilson.(*)