Senin, Desember 16, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Ingin Cegah Kangker? Rajinlah Konsumsi Wortel

Wortel. | ahligizi.info
Wortel. | ahligizi.info

Jejamo.com – Wortel merupakan sayuran yang sangat super dan kaya manfaat. Selain dapat menjaga kesehatan mata, tahukah Anda? Wortel juga bermanfaat untuk mencegah kangker.

Penelitian menunjukkan, orang yang mengkonsumsi wortel 2 kali sehari, dapat menurunkan 17 % resiko penyakit kanker payudara.

Wortel kaya vitamin A, mengandung serat, vitamin K, kalium, folat, mangan, fosfor, magnesium, vitamin E dan seng yang sangat dibutuhkan tubuh manusia.

Yani, pecinta herbal di Bandar Lampung mengatakan, wortel juga sangat baik untuk kencantikan dan kesehatan kulit. Manfaat wortel pada kulit terletak pada kandungan vitamin A dan kandungan zat-zat pendukung lainnya, yamg mampu menjaga kulit agar tetap cantik dan bersinar.

“Wortel menghilangkan noda hitam pada kulit akibat pigmentasi. Penggunaanya bisa langsung dikonsumsi atau dibuat sebagai bahan masker. mengkonsumsi wortel secara rutin, akan sangat membantu untuk mencegah serangan berbagai macam penyakit kulit,” jelasnya, Senin 7/12/2015.

Tak hanya itu wortel juga dapat membantu kualitas dan kuantitas Asi. “Wortel juga dapat menjaga kesuburan yang merupakan idaman semua pasangan. Konsumsilah bersama jus apel karena dapat meningkatkan kesuburan kandungan,” papar Yani.(*)

Laporan Widyaningrum, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini