Rabu, November 13, 2024

Top Hari Ini

Terkini

ISIS Nyatakan Perang Terhadap Indonesia dan Malaysia

Jihadis France
Anggota ISIS dari Prancis yang menyatakan perang terhadap negaranya. | Al Hayat

Jejamo.com – Sebuah tayangan video yang diunggah baru-baru ini menunjukkan bahwa kelompok ISIS  diduga telah menyatakan perang terhadap pemerintahan Malaysia dan Indonesia.

dalam video itu, telihat seorang pria memikul senjata dengan dikelilingi anak-anak. Seorang remaja berdiri agak jauh dari pria dan anak-anak itu sedang memeluk AK-47. Pria tersebut menggoyangkan-goyangkan jari telunjuk kanannya dan berbicara dalam bahasa Malaysia, namun terdengar seperti bahasa Arab. Ia menyatakan ISIS akan berperang melawan Indonesia dan Malaysia.

Pria itu juga mengekspresikan rasa syukurnya kepada Allah dan menyatakan dirinya sebagai tentara Tauhid (The Oneness of God). Tidak hanya itu, pria itu pun memanggil pihak berwenang dari Nusantara, khususnya Malaysia dan Indonesia.

Beberapa pernyataan pun dilontarkan pria itu melalui video. “Ketahuilah, kami bukan lagi warga negara kamu (Malaysia dan Indonesia), dan kami sudah dibebaskan,” ujar pria itu sambil memperlihatkan seorang pria berjanggut sedang memegang paspor Malaysia.

“Dengan izin Dia dan kehadiran-Nya, kami akan mendatangimu dengan kekuatan militer yang tidak dapat diatasi. Ini adalah janji Allah kepada kami.”

Tidak lama kemudian, ia melemparkan paspornya ke tengah-tengah lingkaran yang diikuti oleh anak-anak. Setelahnya, video memperlihatkan adegan lain yang berpindah ke sebuah ruangan kelas. Dalam adegan tersebut menggambarkan anak-anak yang menggunakan songkok saat pembelajaran agama yang diawasi oleh orang dewasa dan pelatihan untuk tempur.

Dalam video lainnya, terlihat seorang dewasa mengenakan kemeja lengan panjang, mengangkat tangan kanannya, dan menyuarakan takbir yang diikuti oleh panduan suara Allahu Akbar (Allah Maha Besar) dari anak-anak. (*)

Tempo.co

Populer Minggu Ini