Jejamo.com, Lampung Tengah – Lembaga amil zakat nasional Inisiatif Zakat Indonesia (Laznas IZI) Perwakilan Lampung kembali melaksanakan “Gotong Royong Dengan Berzakat” dengan membagikan paket sembako melalui Program Proteksi Keluarga Mustahik.
Ini bertujuan membantu warga yang terdampak covid 19.
Kegiatan kali ini bekerja sama dengan salah satu masjid yang menjadi mitra zakat IZI yaitu Masjid Istiqlal yang bernaung di bawah Yayasan Istiqlal Bandar Jaya Lampung Tengah, Selasa, 7/7/2020.
Sebanyak 120 paket sembako dibagikan terdiri dari beras 5 kg, minyak goreng 2 liter, dan gula 1 kg.
Bahan pokok diberikan kepada para pedagang kecil, juru parkir dan warga masyarakat di sekitar lingkungan Masjid Istiqlal.
Pada kesempatan itu juga diberikan bantuan Alquran, buku Iqro dan Yasin serta buku Mutiara Hadis Sahih Bukhari Muslim untuk menunjang semarak kegiatan-kegiatan ibadah di masjid tersebut.
“Saya ucapkan terima kasih kepada IZI yang telah bersedia melakukan kerja sama ini. Saya berharap nantinya IZI juga bisa membantu kami pengurus masjid dalam hal bagaimana menghimpun dan mengelola zakat infak dan sedekah secara baik dan optimal,” ujar Muhammad Asmuni, Ketua Badan Kemakmuran Masjid Istiqlal.
Sementara Ketua Yayasan Istiqlal Bandar Jaya, Samsul Ma’arif juga mengungkapkan kegembiraannya dengan adanya program sinergi antara IZI dan Masjid Istiqlal.
Ia berharap agar kegiatan kerja sama ini bisa berlangsung terus kedepannya sesuai yang diharapkan.
“Alhamdulillah IZI bisa bersinergi dengan pihak Yayasan Istiqlal dengan melakukan kerja sama dalam pengelolaan zakat infak, dan sedekahnya. Semoga kerja sama ini bisa saling memberi manfaat baik bagi IZI, Masjid Istiqlal dan warga,” kata Tomy Youngki, Kepala Bidang Pendayagunaan IZI. [Adriansyah/IZI Lampung]