Rabu, November 6, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Jelang Pilkada 2017, PDIP Lampung Susun Strategi Penjaringan Calon

Bambang Suryadi, Wakil Ketua Bidang Kaderisasi DPD PDI P Lampung. | Arif Wiryatama/Jejamo.com
Bambang Suryadi, Wakil Ketua Bidang Kaderisasi DPD PDI P Lampung. | Arif Wiryatama/Jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung – Penjaringan calon kepala daerah (Calonkada) PDIP di lima kabupaten di Lampung, serentak akan digelar pada tahun 2017 mendatang. Untuk pelaksanaan, semua diserahkan kepada Dewan Pimpinan Cabang (DPC) kabupaten masing-masing.

Hal itu diungkapkan oleh Bambang Suryadi, Wakil Ketua Bidang Kaderisasi DPD PDI P Lampung, saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat 5/2/2016. Menurut Bambang tim pelaksana penjaringan dilakukan di DPC masing-masing 5 kabupaten yang  menjadi perintah DPP.

“Tahapannya hari ini baru penjaringan bagi 5 kabupaten yang akan menggelar Pilkada 2017 mendatang,” ungkapnya.

Ia mengakui, sampai hari ini DPD PDIP belum membentuk tim penjaringan tahap pertama.”Mudah-mudahan dua minggu kedepan sudah membentuk tim. Setelah itu kita akan melakukan penjaringan tahap pertama dan nanti diteruskan ke DPP,” jelas Bambang.

Ia menegaskan, partai berlambang moncong putih ini akan mengutamakan kader internal yang serius berjuang untuk maju pada pilkada 2017 mendatang.

“Kita memprioritaskan kader internal yang siap untuk bertarung, seperti di Pringsewu Ketua DPC nya incumbent wabup. Lampung Barat yang mencalonkan Ketua DPC nya juga incumbent, Mesuji juga incumbent wakilnya. Tinggal di Tubaba, apakah Bupati Petahana tersebut masih mengakui sebagai kader ataukah tidak,” tandasnya.

Meskipun kursi PDIP penuh, lanjut dia, namun pihaknya membuka kesempatan partai lain untuk berkoalisi di 5 Kabupaten yang akan menggelar Pilkada 2017 mendatang.

“Meski kursi penuh, kita harus koalisi dan terbuka, yang penting dalam arti sepaham, prinsipnya dalam pemerintahan kedepan ini harus nasionalis, jangan sedikit-sedikit arahnya ke utara atau ke selatan,” tambahnya. (*)

Laporan Arif Wiryatama, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini