Jejamo.com, Bandar Lampung – Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Bandar Lampung Suhendar Zuher tak mau berkomentar terkati pengalihan fungsi SMKN 9 menjadi SMPN 32.
“Sudah ya, lain kali aja saya mau rapat lagi,” kata Kepala Dinas Pendidikan kota Bandar Lampung, Suhendar Zuber saat diwawancarai Jejamo.com di Gedung Semergou lingkungan Pemkot Bandar Lampung sambil tergesa-gesa, Senin, 30/5/2016.
Sekretaris Komite SMKN 9 Bandar Lampung Fajar Mundoko juga tidak mau terlalu banyak berkomentar ketika diwawancari media usai pertemuan dengan Walikota Bandar Lampung, Herman HN dan Kadisdik kota Bandar Lampung, Suhendar Zuber.
“Hasil pertemuan tadi yah gitu, sesuai dengan yang diberitakan media ya, yang jelas saya sudah mengirimkan semua data-data mengenai SMKN 9, keputusannya ada di Pemkot, kamu coba tanya ke Kadisdik aja ya,” ujarnya.
Sebelumnya, Walikota Bandar Lampung, Herman HN mengatakan bahwa pihaknya akan mengalifungsikan SMKN 9 menjadi SMP 32 Bandar Lampung. (*)
Laporan Arif Wiryatama, Wartawan Jejamo.com