Jejamo.com, Metro – Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Komisariat Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Kota Metro mengadakan diskusi bertema “Peran KAMMI terhadap Isu Umat”, Sabtu, 28/11/2015.
Dalam rilis yang diterima jejamo.com, diskusi membahas isu di balik pengeboman Paris dan isu penanganan pemerintah terhadap gempa Jailolo, Maluku Utara.
Diduga, ada konspirasi Zionisme Yahudi di balik tragedi bombardir Paris untuk menyudutkan umat Islam. KAMMI berupaya memberikan pemahaman kepada masyarakat melalui media.
Diberitakan sebelumnya, Kota Paris dilanda teror bom dan serangan bersenjata beberapa minggu lalu. Atas kejadian itu, umat Muslim makin diidentikkan dengan teroris.
KAMMI menilai, Islam agama yang rahmatan lil alamin. Sehingga, kekerasan bukan sifat dasar Islam.(*)