Jejamo.com, Lampung Selatan – Pemkab Lampung Selatan menggelar kegiatan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) di Lapangan Koorpri Kalianda, Selasa, 26/9/2017.
Pada kegiatan itu dilakukan penandatanganan Prasasti Germas oleh Bupati Lampung Selatan Zainudin Hasan, senam gebyar jantung sehat, cek kesehatan gratis, dan makan buah pisang bersama.
Zainudin berharap melalui Germas masyarakat menjadi sadar pentingnya cara hidup sehat. Dengan berfikir sehat serta badan yang sehat juga, masyarakat bisa terhindar dari narkoba yang semakin merajalela.
“Caranya dengan membuang hajat secara benar, pola hidup dan pola makan yang sehat, serta melakukan olahraga seperti ini. Kita harus konkret dengan kegiatan yang kita lakukan dan semoga bisa menyentuh masyarakat,” ujarnya.
Dia menargetkan pada tahun 2018 seluruh rumah yang ada di Lampung Selatan sudah memiliki jamban masing-masing. Di tahun 2017 ini diketahui baru sekitar 70 persen rumah yang memiliki jamban.
Kepala Dinas Kesehatan Lampung Selatan, Jimmy B Hutapea, mengatakan, Germas bertujuan untuk mengubah perilaku agar melakukan kegiatan yang bisa mendukung hidup sehat.
“Aktifitas fisik minimal 30 menit setiap hari, serta cek kesehatan minimal enam bulan sekali, agar masyarakat Lampung Selatan sehat, kuat, dan sejahtera,” katanya.(*)