Senin, November 11, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Kanjeng Pangeran Harya Yudhonegoro Apresiasi Gawi Agung Lampung Tengah

KPH Yudhonegoro bersama rombongan saat bertemu dengan Bupati Lampung Tengah Mustafa di kantor bupati.| ist
KPH Yudhonegoro bersama rombongan saat bertemu dengan Bupati Lampung Tengah Mustafa di kantor bupati.| ist

Jejamo.com, Lampung Tengah – Kanjeng Pangeran Harya (KPH) Yudhonegoro, salah satu menantu Sri Sultan Hamengkubuwono X, mengapresiasi kegiatan Gawi Agung Berjuluk Beadek yang telah digelar Bupati Lampung Tengah pada Rabu lalu, 19/7/2017.

KPH Yudhonegoro menilai Bupati Lampung Tengah Mustafa merupakan pemimpin muda yang sangat menjunjung tinggi nilai-nilai budaya.

“Inilah bentuk kepedulian seorang pemimpin. Terima kasih kepada Pak Mustafa yang sudah merangkul semua lapisan masyarakat. Dan saya mengapresiasi acara akbar yang mampu menyatukan semua pendatang menjadi saudara,” tegasnya.

Di menceritakan, di lingkup Kesultanan Yogyakarta, raja adalah tokoh budaya tertinggi. Begitu juga di Lampung Tengah dengan Kesuttanan Jurai Siwo. Tentu ini menjadi kesamaan nilai-nilai pelestarian budaya.

“Saya atas nama Kesultanan Mataram mengapresiasi setinggi-tingginya atas pengangkatan saudara khususnya masyarakat Yogyakarta yang ada di Lampung Tengah,” imbuhnya.

Sementara itu, Muastafa mengaku apa yang telah dilakukanya semata-mata untuk menjadikan budaya Lampung menjadi tuan di daerahnya sendiri. Ia juga menyambut baik dukungan moral yang diberikah KPH Yudhonegoro.

“Pertemuan ini membicarakan pelestarian budaya. Saya juga menitipkan seluruh warga saya terutama siswa dan mahasiswa asal Lampung Tengah yang ada di Yogyakarta agar bisa dibantu dan diperhatikan,” tandas Mustafa, Rabu, 26/7/2017.(*)

Laporan Raeza Handani, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini